Pagelaran HUT PGRI ke-74 se Kota Binjai Sekaligus Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2019
Binjai – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-74, sekaligus pergelaran Hari Guru Nasional (HGN) Kota Binjai tahun 2019, seluruh tenaga didik di Kota Binjai menghadiri acara yang berlangsung di Pendopo Umar Bakie, Kelurahan Tangsi, Kecamatan Binjai Kota, Binjai, Sumatera Utara.(25/11/2019) pagi.
Kegiatan yang Mengusung tema ” Pesan Strategis Guru Dalam Mewujudkan SDM Indonesia Unggul tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Persatuan Guru Republik Indonesia Cabang Binjai, Seluruh Peserta didik, Ketua DPRD, Plt Kadis Pendidikan Sry Ginting, dan para penggelut dunia pendidikan di Kota Binjai.
Adapun rangkaian acara dalam kegiatan tersebut dimulai dari Doa yang dibawakan Kakan Kemenag
Drs. H. ABD. Rahman Harahap, MA, dilanjutakan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, hening cipta, serta menyanyikan Mars yang dibawakan oleh PGRI Kecamatan Binjai Utara, pembacaan ikrar dan kode etik oleh Sudarmanta S.Pd dan Yesi Arianti S.Pd.
” kita mengenang 74 tahun lalu setelah merdeka, dimana pada saat itu terbentuklah sebuah wadah yaitu PGRI, tempat bernaungnya semangat para guru di seluruh Indonesia ” Hal ini disampaikan Ketua PGRI Kota Binjai Abdul Haris S.Pd saat memberikan kata sambutan pada saat keberlangsungan HUT PGRI dan sekaligus memperingati HGN tahun 2019.
Haris juga memberikan apresiasi kepada pemerintah Kota Binjai atas atensinya untuk para guru.
” dari tahun 2010 saya telah menjadi Ketua PGRI, dan saya mengapresiasi pemerintah dalam perkembangan pendidikan khususnya di Kota Binjai.Dan kepada bapak sekda, saya berharap agar tetap mensuport kegiatan yang dilakukan PGRI ” pintanya.
Ia juga menambahkan” kami PGRI Selalu melakukan pelatihan kepada guru, dengan menghadirkan pelatih yang profesional dibidang nya, lebih dari 300 guru kami uji kompetensi dan kemampuan nya guna meningkatkan kemajuan pendidikan dikota binjai ” sebut Haris, sembari menutup nya dengan pantun.
Sementara, Sekda Kota Binjai M Mahfullah Daulah menyampaikan beberapa hal terkait proses kemajuan pendidikan di kota Binjai.
” Saat ini adalah era teknolgi dan informasi, hal ini membuat guru menjadi penting dalam mengembangakan pengetahuan peserta didik. Ini merupakan tantangan besar para guru untuk dapat mengawal anak didik dalam perkembangn teknologi ” ujarnya.
Peringatan HUT PGRI sekaligus Hari Guru Nasional diwarnai dengan penyerahan penganugrahan kepada 9 tokoh inspiratif pendidikan di Kota Binjai. ( Bnews – Ridwan )