Home » GEMPA BUMI YANG TERCATAT DI STASIUN GEOFISIKA DELI SERDANG

GEMPA BUMI YANG TERCATAT DI STASIUN GEOFISIKA DELI SERDANG

Loading

BMKG PERIODE 01 NOVEMBER S.D 07 NOVEMBER 2019 WILAYAH SUMUT dan SEKITARNYA

Deli Serdang – Gempa bumi tektonik merupakan peristiwa alam yang belum dapat diprediksi kapan terjadinya, Pengamatan yang dilakukan Stasiun Geofisika Deli Serdang tgl 01 November 2019 s/d 07 November 2019 di Peralatan SeisComP3 mencatat gempabumi sebanyak 13 kejadian.

Pengamatan Gempa bumi yang dilakukan oleh Stasiun Geofisika Deli Serdang sebagai salah satu upaya untuk memetakan daerah –daerah yang rawan terhadap akibat terjadinya gempa bumi, diharapkan dengan adanya pemetaan tersebut, infrastruktur yang akan dikembangkan didaerah yang rawan gempa bumi, dengan kontruksi bangunan tahan gempa bumi.

Teguh Rahayu, S.Kom, MM Kepala Stasiun Geofisika Deli Serdang mengatakan dari informasi masyarakat yang diterima tidak ada gempa bumi yang dirasakan pada tanggal 01 November 2019 s.d 07 November 2019. Lokasi gempa bumi 4 kejadian di Laut, dan 9 kejadian di darat meliputi Wilayah SUMUT DAN ACEH dengan besaran Magnitudo antara 2.4 SR s.d 4.3 SR dengan kedalaman bervariasi antara 4 Km hingga 197 Km.

Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempabumi yang terjadi di darat tersebut pada umumnya diakibatkan oleh aktifitas sesar sumatera. (Bnews – Dodi)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top