Jelang Malam Pergantian Tahun 2019, Polres Binjai Gelar Apel Kesiapan Keamanan

Loading

BINJAI – Kapolres Binjai AKBP Romadhoni Sutardjo,SIK, mepimpin Apel Kesiapan Pengamanan malam Pergantian Tahun 2019. Selasa 31 Desember 2019.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres sebagai seorang pimpinan memberi arahan dan bimbingan kepada Para personil Polres Binjai, pada pidatonya Kapolres mengatakan, “Bagi personil yang terlibat pengamanan agar dapat memetakan wilayah tugasnya, dan laksanakan pengaturan arus lalu lintas sehingga tidak terjadi kemacetan mengingat di seputaran perayaan malam pergantian tahun di lapangan merdeka binjai dan akan dilaksanakan car free night”, Tegasnya.

Lanjut Kapolres, laksanakan patroli jalan kaki di seputaran lapangan merdeka binjai sebagai tempat berkumpulnya masyarakat kota binjai untuk menyaksikan malam pemusatan pergantian tahun.

Masih Kata Kapolres, dan Gunakan HT dinas yang sudah dipinjam, pakaikan kepada personil dalam melaksanakan pengamanan malam pergantian tahun baru.

Tak hanya itu Kapolres Juga menghimbau agar meningkatkan kewaspadaan dan kesiap siagaan terhadap pengamanan baik di mako maupun RTP serta lakukan pemeriksaan terhadap masyarakat yang akan memasuki mako Polres ataupun Polsek.

Kapolres juga memberikan semangat kepada Para personil yang terlibat, Kapolres mengatakan,”Laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab serta dalam melaksanakan tugas malam pergantian tahun gunakan bahasa yang santun sehingga masyarakat merasa simpatik terhadap institusi kepolisian”, Pesan Kapolres Binjai.

Turut hadir dalam Apel tersebut, Waka Polres Kompol Hendrawan,SIK,MH, Para Kabag, Para Kasat, Para Kapolsek Sejajaran, Para PA Polres beserta Polsek Jajaran, Personil Polres Binjai, Personil Polsek Jajaran. (Bnews – Meru)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Polres Binjai Gelar Press Release Penghujung Tahun 2019
Next post Petugas Sita Petasan Dan Kembang Api Tak Berizin