Home » Fisip UMSU Bekerjasama PFI Medan Menggelar Pameran Foto Dengan Tema Multikultural Cullens Exibithion 2024

Fisip UMSU Bekerjasama PFI Medan Menggelar Pameran Foto Dengan Tema Multikultural Cullens Exibithion 2024

Loading

Medan – Bnews.id: Ilmu Komunikasi Fisip UMSU menggelar pameran foto dan fashion show dengan tema Multikultural Cullens Exibithion 2024 di Dimigo, Medan, Sabtu (15/6/2024).

Dr Muhammad Said Harahap S.Sos, M.I.Kom, sebagai dosen UMSU menjelaskan pameran hasil karya mahasiswa kelas Fotografi IKO FISIP UMSU memasukintahun ke 4 dan kegiatan ini bekerjasama dengan PFI Medan dapat menumbuhkan ruang kreativitas para mahasiswa dan ia akan terus mendukung kegiatan yang bersifat positif bagi mahasiswa.

Kegiatan ini menjadi pameran yang selama ini mengimplementasikan pembelajaran selama setahun dengan pameran karya foto. Selain belajar fotografi mahasiswa juga dilatih mengelola even bagi mereka sendiri.

“Kegiatan ini, dilaksanakan oleh Mahasiswa UMSU dan bekerjasama dengan PFI Medan menggelar pameran foto dan fashion show, juga ada workshop tentang fotografi,” kata Said.

Dr.Muhammad Said Harahal juga menambahkan dengan adanya kegiatan ini menambah kepercayaan diri bagi mahasiswa untuk menampilkan potensi, ia juga berharap agar universitas terus dapat mendukung dan memberikan wadah agar minat dan bakat mahasiswa bisa tersalurkan.

“Dengan adanya kegiatan ini, saya berharap bukan hanya pameran foto, tapi nantinya akan banyak ruang-ruang kreativitas yang dapat di suport oleh UMSU yakni melibatkan para mahasiswa,” terangnya.
Sementara itu, ketua panitia acara Ariana Putra mengatakan Multikultural Cullens Exibithion ini merupakan kegiatan yang melibatkan panitia 42 orang mahasiswa Fisip UMSU. Selain pameran fotografi, ada workshop fotografi, modeling dan band dari mahasiswa UMSU.

“Kegiatan ini melibatkan panitia 42 orang yang diisi dengan workshop fotografi dengan pematerinya dari Pewarta Foto Indonesia Medan Vicky Siregar, ada model untuk fashionshow dan penampilan sejumlah group band dari mahasiswa UMSU, ” kata Ariana

Ariana juga berharap agar kegiatan seperti ini nantinya terus didukung dan terus berlanjut tiap tahunnya sehingga mahasiswa dapat mengexplore bakatnya.

“Ia, harapannya kegiatan ini ada volume berikutnya, tidak berhenti dan terus berlanjut. Menjadi wadah mengexplorekan bakat bagi mahasiswa,” tutupnya. (Msh).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back To Top